Sabtu, November 9, 2024
BerandaBANTENKABUPATEN PANDEGLANGRatusan RT dan RW di Pandeglang Mengikuti Pembinaan Mental Siritual

Ratusan RT dan RW di Pandeglang Mengikuti Pembinaan Mental Siritual

PANDEGLANG – Sebanyak 304 Ketua Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) di Kecamatan Panimbang Kabupaten Pandeglang mengikuti pembinaan mental spiritual yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Pandeglang pada Minggu, (5/6/2022)

Bupati Pandeglang, Irna Narulita beralasan, pembinaan tersebut penting dilakukan agar kapasitas kelembagaan ditingkat masyarakat desa meningkat. Mengingat RT RW memiliki tugas dan fungsi yang strategis dalam menjalankan program pemerintah yang berdampak kepada masyarakat baik ekonomi maupun program sosial.

“Kami apresiasi kinerja RT dan RW karena punya tugas yang berat, harap pembinan ini dapat memberikan dampak positif dalam pembinaan masyarakat”, Kata Irna saat memberikan arahan pada kegiatan pembinaan spritual RT dan RW Kecamatan Panimbang

Irna meyakini, kegiatan ditingkat RT maupun RW dapat berjalan dengan baik, sebab keberadaan RT maupun RW di Pandeglang sangat produktif.

“Kami yakin jika masyarakat terlayani dengan baik adanya RT dan RW, sehingga kepuasan masyarakat meningkat”, ungkapnya.

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pandeglang, K.H Jamjami yang memberikan materi tentang mental dan spiritual mengatakan, RT dan RW merupakan tugas yang mulia, oleh sebab itu harus mempunyai niat bekerja yang ikhlas.

“Pekerjaan kita bisa bernilai ibadah jika kita ikhlas dan tulus dalam melaksanakan tugas”, ujarnya.

Menurutnya, RT dan RW merupakan pemimpin ditingkat kampung. Setiap kepemimpinan kata K.H Jamjami, merupakan penerus estafet kenabian.

“Untuk itu harus sadar agama agar bisa berbangsa dan bernegara, mari kita jaga Negara ini dimulai dari kampung agar masyarakat tentran dan damai”, pungkasnya.

Sementara Kepala Bagian Kersa Setda Adist Muntaha mengatkan kegiatan ini bertujuan untuk penguatan mental sepiritual ketua RT dan RW dalam melaksanakn tugasnya.

“Ini akan kita lakukan bertahap, untuk peserta di Kecamatan Panimbang sebanyak 304, dan Kecamatan Munjul 222 orang”, tandasnya.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Most Popular