Minggu, Oktober 13, 2024
BerandaTANGERANG RAYAKOTA TANGERANG SELATANRoadshow Bus KPK di Tangsel Akan Hadirkan Beragam Pameran Pelayanan Publik

Roadshow Bus KPK di Tangsel Akan Hadirkan Beragam Pameran Pelayanan Publik

SERPONG – Roadshow Bus KPK Tahun 2022 akan digelar di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mulai 7-9 Oktober 2022. Beragam pameran pelayanan publik jadi rangkaian kegiatan yang bertajuk Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi itu.

Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie mengatakan, kedatangan bus ini membawa misi untuk membumikan isu-isu antikorupsi. Kegiatan ini diselenggarakan selama tiga hari dengan melibatkan siswa mulai dari PAUD hingga Mahasiswa.

“Kegiatan Roadshow ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai anti korupsi di masyarakat dari sejak usia dini hingga remaja” kata Benyamin, Rabu (5/10/2022).

Bus KPK dijadwalkan akan tiba di Tangsel pada Kamis (6/10/2022) melalui pintu keluar Tol Rawabuntu yang kemudian akan dikawal oleh Kepolisian dan Satpol PP menuju lokasi kegiatan di Lapangan Cilenggang Kecamatan Serpong.

Pada Jum’at, (7/10/2022), Sosialisasi dan kampanye nilai-nilai antikorupsi secara langsung kepada siswa akan dibagi menjadi tiga sesi, yaitu sesi 1 untuk siswa TK/RA/Sederajat, sesi 2 untuk siswa kelas 1-3 SD/MI/Sederajat dan sesi 3 untuk siswa kelas 4-6 SD/MI/Sederaja.

“untuk anak-anak TK atau RA akan diisi dengan mendongeng antikorupsi, games antikorupsi. Untuk yang SD/MI ada sosialisasi antikorupsi, playday boardgames, games interaktif dll” jelas Benyamin.

“untuk Mahasiswa akan mengikuti kuliah umum dibeberapa kampus yang ada di Tangsel” tambahnya.

Diketahui saat ini bus KPK masih berada di Kota Cilegon, Direktur Sosialisasi dan Kampanye Antikorupsi KPK Amir Arief mengatakan, sesuai jadwal road show bus KPK akan singgah di Tangerang Selatan pada kamis besok.

“Ada 9 kota yang kita jelajahi dari mulai 9 September sampai nanti 9 Oktober, Di Banten Serang sudah, hari ini di Cilegon, selanjutnya sampai Minggu ada di Tangerang Selatan,” katanya.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Most Popular