Jumat, September 20, 2024
BerandaJAWA BARATRibuan Pendukung Serukan 'Perubahan' Saat Kampanye Akbar Anies-Cak Imin di Tegal

Ribuan Pendukung Serukan ‘Perubahan’ Saat Kampanye Akbar Anies-Cak Imin di Tegal

TEGAL – Pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menggelar kampanye akbar di Lapangan Pendawa, Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah. Lokasi ini dipenuhi massa pendukung yang hadir.

Pantauan dilokasi pada Selasa (30/1/2024), Cak Imin tiba lebih dulu di lokasi pukul 08.20 WIB. Cak Imin datang ditemani sang istri, Rustini Murtado serta Ketua DPW PKB Jawa Tengah, Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf.

Cak Imin datang menggunakan pakaian olahraga berupa jaket berwarna hijau dan celana hitam lengkap dengan sepatu hitam. Kedatangannya disambut salawat dari para pendukungnya yang hadir.

Para pendukung juga meneriaki Cak Imin dengan ‘AMIN Menang’, ‘Perubahan’ hingga ‘Cak Imin Wapres’. Mereka juga mengerubungi Cak Imin untuk bisa bersalaman dan foto bersama.

“AMIN Menang, Cak Imin Cawapres,” teriak pendukung yang hadir.

“Perubahan, perubahan, perubahan,” teriak pendukung lainnya.

Cak Imin pun terlihat menghampiri para pendukungnya untuk bersalaman dan foto bersama. Cak Imin juga tampak mengelilingi tiap sudut panggung untuk menyapa semua pendukungnya.

Sementara Anies tiba di lokasi pukul 08.50 WIB dengan didampingi tokoh ulama Purworejo, Kiai Thoifur. Anies tampak menggunakan kemeja berwarna putih.

Kedatangan Anies pun diteriaki dengan ucapan ‘Abah Anies’, ‘Anies Presiden’ hingga ‘AMIN Menang’. Mereka pun berdesakan ingin menyalami hingga meminta foto bersama.

“Abah, foto bah, foto,” ucap salah satu pendukung.

“Anies Presiden, AMIN Menang,” kata pendukung lainnya.

Kedatangan Anies lantas disambut oleh Cak Imin yang sudah berada di atas panggung. Keduanya pun tampak bersalaman sambil berpelukan.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Most Popular