SERANG – Pemerintah Provinsi Banten kembali mengadakan Program Mudik Gratis 2025 bagi masyarakat yang memiliki Kartu Keluarga (KK) dan e-KTP berdomisili di Banten. Pemprov menyediakan 1.440 kuota bagi masyarakat yang hendak mendaftar.
Mengutip dari akun Instagram @dishubbanten pada Senin (17/2/2025). Program mudik gratis ini akan melayani setidaknya 14 rute tujuan yang tersebar di wilayah Provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Yogyakarta dan Sumatera Selatan.m
Rute Mudik Gratis Banten 2025:
Berikut adalah rute dan jumlah kuota pemudik yang disediakan dalam program mudik gratis ini:
- Dari Provinsi Banten ke Luar Provinsi Banten
JAWA BARAT
- Kabupaten Garut (90 Orang)
- Kota Cirebon (90 Orang)
- Kota Tasikmalaya (90 Orang
JAWA TENGAH
- Kabupaten Banyumas (Purwokerto) (90 Orang)
- Kabupaten Brebes (90 Orang)
- Kota Semarang (90 Orang)
- Kota Surakarta (Solo) (180 Orang)
JAWA TIMUR
- Kota Surabaya (90 Orang)
- Kota Madiun (90 Orang)
- Kota Malang (90 Orang)
D.I YOGYAKARTA
- Kota Yogyakarta (180 Orang)
SUMATERA SELATAN
- Kota Palembang (90 Orang)m
2. Dari Luar Provinsi Banten Ke Provinsi Banten
PROVINSI D.I YOGYAKARTA
- Kota Yogyakarta (90 Orang)
PROVINSI JAWA BARAT
- Kota Bandung (90 Orang)
Syarat Pendaftaran Mudik Gratis
- Mudik Gratis
- Dari Provinsi Banten ke Luar Provinsi Banten (Kartu Keluarga & E-KTP Berdomisili Provinsi Banten)
- Dari Luar Provinsi Banten ke Provinsi Banten (E-KTP Berdomisili Banten atau Kelahiran Banten)
2. Bagi pendaftar Mudik Gratis hanya boleh mendaftar 1 (satu) kali;
3. Mengisi Form Pendaftaran dan Mengupload Dokumen E-KTP, Kartu Keluarga dan Swafoto/Foto Selfie Pendaftar pada Aplikasi yang sudah di Sediakan;
4. Pendaftar dalam satu Kartu Keluarga Maksimal 4 (empat) Orang;
5. Pemudik Wajib Hadir Paling lambat 3 (tiga) Jam Sebelum keberangkatan.
WAKTU PENDAFTARAN DAN VERIFIKASI
- Pendaftaran di lakukan secara Online melalui link : https://jawaramudik.bantenprov.go.id
- Pendaftaran di Buka Tanggal 02 – 25 Maret 2025 (Pendaftaran di TUTUP Jika Kuota sudah Terpenuhi)
- Verifikasi Calon Peserta Mudik Gratis Tanggal 03 – 25 Maret 2025
- Keberangkatan Peserta Mudik Gratis Tanggal 26 Maret 2025 (Tentatif sesuai Kebijakan Libur Bersama)
- Peserta memiliki keseriusan dalam proses Pendaftaran Mudik Gratis.